Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat datang di Website MAN 1 Banyuwangi. Website ini masih dalam tahap pengembangan. Terima kasih atas kunjungannya.
Home » » LDKS MAN I Banyuwangi tahun pelajaran 2017/2018

LDKS MAN I Banyuwangi tahun pelajaran 2017/2018


LDKS MAN 1 Banyuwangi adalah agenda tahunan yang dilaksanakan sebagai momen terakhir sebelum sertijab pengurus OSIM lama ke pengurus OSIM baru. Tahun ini, LDKS OSIM tahun pelajaran 2017/2018 diadakan pada tanggal 7-8 Oktober 2017 di kolam renang dan guest house Wisata Osing Glagah Banyuwangi. Sebanyak 36 calon pengurus baru OSIM mendapatkan rangkaian penggemblengan dan pemantapan materi dan wawasan keorganisasian. Tak kurang dari tujuh materi yang disajikan di antaranya, materi kepemimpinan,  keorganisasian, program kerja, kepribadian, administrasi dan surat menyurat, wawasan 7 K,  dan kerohanian. Pagi tanggal 8 Oktober 2017 mereka mendapatkan materi outbond dan penjelajahan.
Bapak Saeroji selaku kepala MAN 1 Banyuwangi memberikan pengarahan dan motivasi kepada calon pengurus baru agar mereka memanfaatkan wadah keorganisasian semacam OSIM untuk menempa kemampuan, belajar memanage waktu dan mempersiapkan kualitas diri. Menurut bapak kepala, mereka akan merasakan hasil tempaan ini kelak kalau sudah benar-benar terjun di masyarakat atau di dunia kerja. Bapak kepala juga akan memberikan reward bagi peserta pelatihan yang paling cakap dan mendapat penilaian yang terbaik.

Ditulis Oleh Tim TIK MAN Banyuwangi

MAN Banyuwangi adalah Sekolah Menengah Atas berciri khas Islam di bawah Kementerian Agama Republik Indonesia.

Komunitas di: Facebook | Twitter | Google Plus :: Terima kasih atas kunjungan Anda ! ::

0 komentar:

Posting Komentar